Megangsakti Programkan “GEMAR BERIAS”

11.35 Diposting oleh waez junkey
MEGANGSAKTI – Untuk mewujudkan sentra kecamatan yang terbebas dari sampah, 2010 ini Kecamatan Megangsakti akan menerapkan program Gerakan Masyarakat Bersih Empati Rapi Indah Aman dan Sentosa (GEMAR BERIAS)
Diinformasikan Camat Megangsakti Adi Winata, pencetusan program tersebut berdasarkan hasil sidak yang dilakukan beserta pihak lurah, kepala pasar, dan LPM beberapa waktu lalu yang menginginkan adanya kawasan ibukota kecamatan (Kelurahan Megangsakti I) yang nyaman, indah dan bersih.
“17 Februari lalu kami secara serentak melakukan sidak ke pasar Megangsakti, dari hasil itu keesokan harinya langsung melakukan rapat yang menyimpulkan perlu adanya program yang bisa menggugah seluruh lapisan untuk bersama-sama menciptakan kebersihan,” terang Adi, Senin (01/3) kemarin.
Sebagai tidak lanjut rencana tersebut, sambung mantan Camat Purwodadi itu, hari ini (kemarin,red) pihak kelurahan mulai menginventarisir swadaya dan partisipasi baik itu dari masyarakat maupun lembaga pemerintah maupun swasta.
Diterangkan Adi, peran serta lembaga pemerintah dan swasta yang berada di wilayah Megangsakti akan sangat diperlukan terutama dalam kaitannya untuk pengadaan tong sampah yang ditargetkan mampu mengumpulkan sebanyak 150 tong.
“Lurah saat ini sudah menghimpun beberapa lembaga seperti Bank Sumsel dan Bank BRI, termasuk pengusaha-pengusaha local yang ada di Megangsakti untuk pengadaan tong sampah yang ditargetkan kurang lebih sebanyak 150-an tong,” pungkasnya.
Diuraikannya, dalam pengelolaan sampah itu, nantinya akan diolah secara swadaya masyarakat untuk dijadikan pipik kompos dengan menggunakan mesin pengolah sampah bantuan dari Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Musirawas tahun 2009 lalu.
“Kita memiliki mesin pengolah sampah dan bangunannya dari bantuan BLH tahun lalu, sehingga nantinya sampah-sampah itu akan kita jadikan pupuk kompos,” pungkasnya lagi. (bol)
You can leave a response, or trackback from your own site.

0 Response to "Megangsakti Programkan “GEMAR BERIAS”"

Posting Komentar

.

IKLAN

My Blog List